Mengintip 5 Destinasi di Indonesia yang Diyakini Bisa Bikin Enteng Jodoh. Berminat untuk Mampir, Nggak?



Tiap destinasi alam di Indonesia nggak dimungkiri punya keindahan dan keunikan masing-masing. Namun, yang bikin pengalaman mengunjungi destinasi alam di Indonesia makin menarik adalah mitos atau legenda dari masa lalu yang berkembang mewakili masing-masing tempat. Entah benar atau salah, dipercaya atau enggak, yang jelas hal tersebut merupakan bagian menarik dari Indonesia.

Nah, destinasi dengan mitos cukup menarik adalah yang dikaitkan bisa mempermudah mendapat jodoh. Kalau kamu sudah bosan swipe right aplikasi kencan tapi tak kunjung dapat match, mungkin 5 destinasi yang dipercaya bikin enteng jodoh ini bisa disinggahi. Tapi ya, balik lagi ke kepercayaan masing-masing. Boleh percaya, boleh enggak.

1. Jembatan Cinta, Pulau Tidung

Jika merujuk pada namanya, destinasi ini nggak alam-alam banget karena yang jadi titik fokus adalah sebuah jembatan. Namun, jembatan ini merupakan penghubung pulau favorit warga Ibu Kota yakni Pulau Tidung Besar dan Pulau Tidung Kecil.

Nah, masuk ke bagian menariknya, jembatan sepanjang 800 meter ini dipercaya dapat mengabadikan cinta sepasang kekasih. Syaratnya, sepasang kekasih tersebut harus menyeberangi jembatan ini secara bersama-sama. Sementara untuk mereka yang belum punya kekasih, diyakini akan segera bertemu pasangan jika melompat ke laut dari pinggir jembatan. Gimana, berminat coba?

2. Pohon Jodoh, Kebun Raya Bogor

Sesuai namanya, Pohon Jodoh yang berada di Kebun Raya Bogor ini menyimpan mitos yang kurang lebih sama dengan Jembatan Cinta. Kalau kamu datang dan duduk bersama pasangan di antara dua pohon tersebut, maka cintamu bakal abadi. Sementara untuk yang jomblo, jika datang ke sana dan berkenalan dengan lawan jenis maka diyakini akan berjodoh.

Pohon Jodoh sendiri merujuk pada dua jenis pohon yang kini sudah langka, yakni Meranti Tembaga dan Beringin Putih yang ditanam berdampingan dan tampak serasi bak sepasang kekasih~

3. Pulau Asmara Ciwidey, Bandung

Berlokasi di Situ Patenggang yang punya pemandangan indah, Pulau Asmara yang sekilas berbentuk hati ini diyakini dapat mendatangkan jodoh bagi siapa pun yang berkunjung. Di sana juga terdapat Batu Cinta, yang konon merupakan tempat dipertemukannya Ki Santang dan Dewi Rengganis setelah lama terpisah.

Nah, mitos bahwa Pulau Asmara bisa bikin enteng jodoh bermula dari kisah Ki Santang dan Dewi Rengganis tersebut. Selain diyakini bikin enteng jodoh, destinasi ini juga dipercaya bisa membuat hubungan langgeng.

4. Air Terjun Sekar Langit, Magelang

Kalau kamu akrab dengan kisah Jaka Tarub mengintip para bidadari yang turun dari khayangan untuk mandi, Air Terjun Sekar Langit ini lah yang dipercaya sebagai tempatnya. Berada di lereng Gunung Telomoyo, Magelang, air terjun ini selain dipercaya bisa bikin enteng jodoh, juga diyakini bisa membuat pengunjungnya makin cantik, awet muda, bahkan sembuh dari penyakit.

Khusus untuk mendapatkan jodoh, terdapat ritual yang bisa kamu lakukan di sana pada malam Jumat atau malam Selasa Kliwon, yaitu bermeditasi menghadap timur laut sambil membakar kemenyan atau dupa.

5. Pemandian Yeh Sanih, Bali

Nggak cuma pantai dengan ombak idaman para peselancar, Bali juga punya kolam pemandian impian mereka yang belum punya pasangan. Kolam bernama Yeh Sanih ini merupakan kolam pemandian dari mata air alami, yang diyakini bisa bikin enteng jodoh mereka yang mandi di dalamnya.

Kolam pemandian yang berlokasi di Desa Sanih, Buleleng, Bali ini punya dua kolam masing-masing untuk dewasa dan anak-anak. Nah, sumber mata air kolam ini juga kerap digunakan warga setempat dalam upacara adat agama Hindu. Lokasi mata airnya sendiri terletak berdekatan dengan pura pemujaan Dewa Wisnu.

Itu dia 5 destinasi di Indonesia yang diyakini bisa bikin enteng jodoh. Kamu punya rekomendasi destinasi dengan mitos serupa, nggak? Share yuk!

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Life Hacks yang Wajib Kamu Tahu saat Hidup Sendirian. Hari-hari Lebih Tenang dan Nyaman

5 Rekomendasi Kain Baju yang Sejuk dan Nggak Mudah Bau. Nyaman Buat Seharian!

Cara Mengolah Pupuk Tanaman dari Minyak Jelantah. Daripada Dibuang Sembarangan Jadi Limbah